Home > Umum

Sejak 2012 Honda Brio Tetap Mobil Favorit Anak Muda, Ini Penyebabnya

Pihak HPM mematok penjualan New Honda Brio dipatok hingga 6000 unit di Tanah Air perbulannya

MOTORESTO.ID,JAKARTA -- Resmi diperkenalkan ke publik, New Honda Brio kembali hadir dengan sejumlah penyegaran. Sebagai pemimpin pasar di kelas LCGC, pihak Honda Prospect Motor selaku produsen telah menerapkan berbagai kiat jitu agar Brio tetap menjadi primadona di Tanah Air.

Yusak Billy, Sales Marketing & Business Innovation Director PT Honda Prospect Motor, Jumat (5/5) mengakui sempat terjadi kendala pasokan sejumlah komponen penting Honda Brio dari negara asal, namun hal itu dapat segera teratasi.

Pihaknya dalam mengembangkan Brio telah melakukan survey kepada pelanggan khususnya anak muda atau first entry buyer untuk mengetahui kendaraan yang sesuai permintaan pasar di Indonesia. "Brio bukan hanya sebagai sarana transportasi, tapi juga bagian dari gaya hidup anak muda," kata Billy.

Karena itu berbagai fasilitas yang tersedia pada New Honda Brio sudah sesuai dengan kebutuhan anak muda. Seperti New One Push Ignition System, New Sporty Meter Cluster with Multi Information LCD Display, New 7 Advanced Capacitive Touchscreen Display Audio, New Illumination Light pada bagian tuas transmisi serta Audio Steering Switch.

Kehadiran mesin 1.2L i-VTEC 4 silinder yang bertenaga 90 PS, terbesar di kelasnya dan hemat bahan bakar yang dipadu transmisi 5 M/T dan CVT dengan Earth Dreams Technology, ECO Assist, serta fitur keselamatan seperti Dual Front SRS Airbags, struktur rangka G-CON + ACE, dan sistem pengereman ABS + EBD menjadi nilai lebih bagi New Honda Brio.

Pemilihan warna juga menjadi perhatian penting bagi anak muda. Brio face lift hadir dengan warna baru Electric Lime Metallic (Satya dan RS), Stellar Diamond Pearl (RS) dan Meteoroid Gray Metallic (Satya & RS). Terdapat pula warna Phoenix Orange Pearl with two-tone color option (RS), Crystal Black Pearl (Satya & RS), Rallye Red (Satya) dan Taffeta White (Satya).

Selain itu varian harga New Honda Brio mulai dari New Honda Brio Satya S M/T seharga Rp 165.900.000,-, tipe E M/T dengan harga Rp 180.600.000,- dan tipe E CVT dengan harga Rp 191.900.000,-. New Honda Brio RS M/T seharga Rp 233.900.000,- dan tipe RS CVT seharga Rp 243.900.000, merupakan kisaran harga yang value for money bagi daya beli anak muda atau pembeli mobil pertama.

Sejak awal diluncurkan pada 2012 sampai saat ini Honda Brio terjual hingga lebih dari 500 ribu unit. Bahkan beberapa kali menjadi model dengan penjualan tertinggi di Indonesia. Karena itu pihaknya berani mematok target penjualan New Honda Brio hingga 6000 unit perbulannya di Indonesia.

"Kandungan local purchase tertinggi, hingga 96% yang menjadi keuntungan bagi konsumen berupa kemudahan untuk mendapatkan komponen dengan kualitas tinggi dan harga yang terjangkau," kata Billy.

× Image