Home > Motor

Honda ST125 Hadir dengan Warna Baru di IMOS 2024

Hadir dalam pilihan warna eksklusif yang dinamakan Pearl Glittering Blue.
Dok. Motoresto.id
Dok. Motoresto.id

MOTORESTO.ID, TANGERANG -- Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan varian warna baru untuk Honda ST125 Dax. Motor yang diimpor secara CBU ini kini hadir dalam pilihan warna eksklusif yang dinamakan Pearl Glittering Blue.

Bagian tengah sasis motor dihiasi dengan aksen hitam vertikal serta tulisan "Dax". Emblem sayap ikonik Honda turut disematkan, kali ini dengan desain klasik yang menggunakan background lingkaran merah.

"Gaya hidup pengendara motor saat ini semakin beragam. Kami ingin dapat terus berinovasi dalam menghadirkan beragam sepeda motor di berbagai segmen," ujar Octavianus Dwi, Direktur Marketing AHM.

Honda ST125 Dax, yang merupakan penerus dari seri yang pertama kali diluncurkan pada 1969, memang dibuat untuk menarik pengendara yang menginginkan gaya klasik sebagai bentuk ekspresi diri. Emblem klasik yang digunakan pun semakin menegaskan identitas vintage dari motor ini.

Menggunakan mesin SOHC 125cc 4 percepatan, motor ini mendukung dalam berkendara di area perkotaan dan aktivitas berkendara yang santai. Ditunjang teknologi PGM-FI, Honda ST125 Dax menghasilkan tenaga maksimal 6,6 kW @7.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 10,4Nm @5.000 rpm. Dioperasikan dengan kopling sentrifugal yang membuat sepeda motor ini semakin mudah dan menyenangkan untuk dikendarai.

× Image