Home > Umum

Wahana Raih 2 Kategori Kontes Safety Riding Nasional

Wahana merebut juara 1 kategori Advisor Dealer (M. Roqib Alif) . Juara 3 kategori Instruktur Wanita (Citra Indah Trivita).

MOTORESTO.ID - Dua dari perwakilan Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) telah meraih dua predikat juara kontes nasional Safety Riding.

Kontes nasional Safety Riding yang diselenggarakan oleh PT. Astra Honda Motor (AHM) di Safety Riding Park AHM, Bekasi baru saja usai pada Kamis (16/6).

Kontes berlangsung sengit karena diikuti  ratusan instruktur safety riding se-Indonesia pilihan.  

Mereka mewakili main dealer Honda di tiap daerah.   [caption id="attachment_5311" align="aligncenter" width="300"] Tampak pemberian penghargaan kepada juara.         DOK. WAHANA[/caption] Total yang mengikuti kompetisi ini sebanyak 175 peserta. Mereka hadir di kontes yang sarat  edukasi  dan mengikuti beberapa kategori kontes.

Kategori tersebut adalah Advisor Community Sport, Advisor Community AT, Instruktur sport, Instruktur AT, Instruktur BigBike, Main Dealer Safety Riding Center, dan Grup Main Dealer.

" Semoga hal ini menjadi penyemangat untuk menambah skill dan menyebarkan edukasi safety riding di masyarakat," jelas Head of Technical Sevice Departement, Benedictus F. Maharanto.

Pada kontes kali ini Wahana Makmur Sejati berhasil merebut juara 1 kategori Advisor Dealer (M. Roqib Alif) perwakilan Dealer Mancung Motor dan Juara 3 dan kategori Instruktur Wanita (Citra Indah Trivita).

Kedua juara ini sebelumnya berhasil menjadi yang terbaik pada kontes penyaringan yang dilakukan Wahana tingkat regional.

× Image