Suzuki Ungkap Alasan Carry Tetap Pakai Transmisi Manual

MOTORESTO.ID, JAKARTA — Di tengah tren kendaraan niaga ringan yang mulai beralih ke transmisi otomatis, Suzuki Carry Pick Up justru tetap mempertahankan transmisi manual. Langkah ini bukan tanpa alasan. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menilai bahwa konsumen di segmen komersial masih mengutamakan efisiensi, ketangguhan, dan kemudahan perawatan dibandingkan kenyamanan transmisi otomatis.
“Produk sebelah? (Daihatsu Gran Max) Maksudnya itu kan mereka baru ada di blind van-nya. Di APV kan ada blind van. APV dari pertama kali kita perkenalkan sudah ada transmisi metik, dan kalau kita bicara, APV masih kita jual, lho,” ujar Dony Ismi Saputra, 4W Deputy Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales.
Ketika ditanya soal kemungkinan pembaruan, Dony menambahkan,
“Pembaruan? Tidak ada. Sekarang kan lebih ke arah commercial vehicle. Nah, untuk Carry-nya sendiri, pickup sendiri, sampai dengan saat ini preferensi konsumen masih ke transmisi manual. Karena kalau kita bicara tentang kendaraan niaga, poin consideration to buy-nya agak sedikit berbeda lebih ke arah maintenance cost dan operation cost, kira-kira begitu.”
Berbeda dengan Daihatsu Gran Max yang telah menghadirkan varian transmisi otomatis pada versi blind van, Suzuki menilai pasar untuk Carry Pick Up masih lebih cocok dengan karakter pengguna yang mengutamakan kepraktisan, daya tahan, serta biaya operasional yang rendah.
Dony juga menegaskan bahwa Suzuki APV, yang hingga kini masih dipasarkan, sudah memiliki opsi transmisi otomatis sejak pertama kali diluncurkan. Namun, untuk Carry, fokus utama Suzuki tetap pada kebutuhan utama kendaraan niaga: tangguh, efisien, dan mudah dirawat.
“Untuk Carry-nya sendiri, sampai saat ini preferensi konsumen masih ke transmisi manual,” tegas Dony.
Suzuki Carry Pick Up dibekali mesin K15B-C berkapasitas 1.462 cc, 4-silinder, dengan teknologi multi-point injection. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 95,6 dk pada 5.600 rpm dan torsi puncak 135 Nm pada 4.400 rpm. Perpaduan performa dan efisiensi bahan bakar tersebut membuat Carry tetap menjadi pilihan favorit di kalangan pelaku usaha yang membutuhkan kendaraan niaga handal dan hemat operasional.
Dari sisi fitur, Carry Pick Up tetap menawarkan kelengkapan yang menyesuaikan kebutuhan niaga, seperti fire extinguisher, audio + AC (tipe AC-PS), kursi geser maju-mundur, immobilizer, dan power steering untuk varian tertentu.
Berikut daftar harga Suzuki Carry Pick Up per Oktober 2025:
- Flat Deck STD: Rp 170.700.000
- Wide Deck STD: Rp 171.800.000
- Flat Deck AC-PS: Rp 178.700.000
- Wide Deck AC-PS: Rp 179.600.000