BYD Dynasty-D Debut di Shanghai Auto Show 2025, Padukan Desain Dragon Face dan Budaya Tiongkok

MOTORESTO.ID, SHANGHAI -- BYD, produsen kendaraan energi baru terkemuka di dunia, tampil memukau di ajang Shanghai International Automobile Industry Exhibition ke-21 dengan memperkenalkan SUV konsep full-size terbaru dari seri Dynasty, yakni BYD Dynasty-D. Model ini langsung menjadi sorotan utama di Hall 8.1, dipamerkan berdampingan dengan dua model andalan lainnya: BYD HAN dan BYD TANG.
Dirancang sebagai puncak dari evolusi seri Dynasty, Dynasty-D menandai langkah BYD dalam memperkuat eksistensinya di segmen premium. Mengusung bahasa desain khas Dragon Face, SUV ini memadukan estetika oriental dan inovasi modern yang menyuarakan kebanggaan budaya Tiongkok dalam wujud otomotif masa depan.
Bagian depan Dynasty-D tampil mencolok dengan lightbar terintegrasi sepanjang 2,4 meter, didesain seamless dan menyerupai kumis naga, lengkap dengan efek cahaya yang menyerupai batu giok. Di kedua sisi, terdapat delapan lampu utama berbentuk pupil persegi, menegaskan karakter dinamis dan futuristik kendaraan.
Profil samping mengalir seperti sapuan kuas kaligrafi, memperlihatkan desain minimalis dengan transisi bentuk yang lembut. Sementara itu, velg 23 inci yang terinspirasi dari kubah Temple of Heaven menambah kesan megah. Di bagian belakang, Dynasty-D menyematkan lampu 3D berbentuk simpul Tiongkok pertama di dunia, berpadu harmonis dengan motif burung phoenix.
Masuk ke kabin, nuansa budaya semakin terasa. Dasbor mengambil bentuk atap Forbidden City, dipadukan dengan interior bergaya minimalis. Konsep ini menghadirkan ruang layaknya galeri budaya bergerak, memadukan elemen Silk Road seperti ukiran bambu, daun emas, hingga teknik pembuatan kertas tradisional. Kursi-kursinya menyajikan panorama lanskap yang hidup, menghidupkan puisi dan seni dalam setiap perjalanan.
Tak hanya menawan secara visual, Dynasty-D juga dilengkapi dengan delapan layar digital yang terintegrasi, menciptakan kokpit interaktif yang menyatukan budaya kuno dengan teknologi modern.
Langkah BYD ini bukan hanya memperkuat posisi mereka di industri kendaraan listrik, tapi juga membuktikan bahwa inovasi dan warisan budaya bisa bersanding harmonis dalam sebuah kendaraan masa depan