Home > Motor

Ini Perbedaan Oli Palsu dan Oli Asli, Kenali Perbedaanya

Waspada Oli Palsu: Dampak Negatif dan Cara Membedakannya
Dok. WMS
Dok. WMS

MOTORESTO.ID, JAKARTA -- Penggunaan oli yang tepat sangat krusial bagi kinerja mesin kendaraan bermotor. Oli tidak hanya berfungsi sebagai pelumas komponen mesin, tetapi juga melindungi dari korosi dan masuknya debu. Namun, jika oli yang digunakan tidak sesuai standar atau palsu, dampaknya bisa sangat fatal bagi mesin.

Oli palsu dapat menyebabkan kerusakan serius seperti ausnya bearing, baret pada piston, atau kebocoran pada seal. Kerusakan ini tidak hanya memperpendek umur komponen mesin, tetapi juga mengurangi kenyamanan berkendara.

Menurut Wahyu Budhi, Training Analyst PT Wahana Makmur Sejati (WMS), "Oli palsu berdampak negatif yang berantai, mulai dari menurunnya performa motor hingga memperpendek umur komponen. Performa motor yang terpengaruh tidak akan kembali optimal meskipun servis rutin dilakukan."

Berbagai ciri oli palsu di pasaran dapat membantu konsumen menghindarinya:

  1. Kemasan: Oli palsu sering kali menggunakan label kertas putih sebagai segel, yang tidak ada pada kemasan oli asli.
  2. Harga: Harga oli palsu biasanya lebih murah daripada oli asli. Jika menemukan oli dengan harga jauh di bawah harga normal, perlu berhati-hati.
  3. Warna dan Bau: Oli palsu umumnya memiliki warna keruh dan bau tidak sedap karena campuran zat yang tidak sesuai standar.

Untuk memastikan kualitas oli, konsumen disarankan membeli di bengkel resmi Astra Honda Authorize Service Station (AHASS). Oli asli menjamin performa mesin yang lebih baik dan masa pakai yang lebih lama. Penggantian oli yang tepat waktu sesuai rekomendasi PT Astra Honda Motor (AHM) sekitar 4.000 km juga berkontribusi pada efisiensi bahan bakar dengan mengurangi daya gesekan antar komponen mesin.

Head of Technical Service Department PT Wahana Makmur Sejati (WMS), Benedictus F Maharanto, menyarankan, "Kenali ciri dan hindari penggunaan oli palsu. Pilih oli asli yang dijual di bengkel resmi AHASS untuk menghindari kerusakan mesin."

Gunakan aplikasi Wahana Honda (Wonda) untuk memudahkan pemilihan oli asli sesuai kebutuhan sepeda motor Honda, dengan informasi lengkap mulai dari tipe, ukuran, hingga harga produk.

× Image