Home > Bisnis

Dua Raksasa Otomotif Ini Resmikan Sistem Sewa Baterai Mobil Listrik

Kolaborasi ini sebagai upaya menuju netralitas karbon dengan menggunakan mobil listrik
Dok. Honda
Dok. Honda

MOTORESTO.ID, TOKYO -- Honda Motor Co., Ltd. dan Mitsubishi Corporation telah secara resmi meluncurkan ALTNA Co., Ltd. untuk mengatur penjualan sistem sewa baterai kendaraan listrik di Jepang. Kemitraan ini dimulai dengan model Honda N-VAN e: dan akan memantau penggunaan baterai serta kondisi kesehatan baterai selama masa sewa. ALTNA juga akan mengelola bisnis baterai yang sudah habis masa pakainya untuk daur ulang atau digunakan kembali.

Honda dan MC berharap ALTNA dapat mengoptimalkan penggunaan anggaran EV dan meningkatkan kapasitas baterai penyimpanan energi terbarukan. CEO Honda, Toshihiro Mibe, menekankan komitmen untuk membangun rantai nilai EV yang berkelanjutan dengan dekarbonisasi sebagai tujuan utama.

Katsuya Nakanishi, CEO Mitsubishi Corporation, menambahkan bahwa kolaborasi ini memanfaatkan teknologi dan keahlian bisnis untuk mendorong masyarakat menuju netralitas karbon melalui penggunaan mobil listrik.

ALTNA, di bawah kepemimpinan CEO Seiichi Fukui, bertujuan menciptakan solusi berkelanjutan dalam memaksimalkan nilai sumber daya terbatas serta efisiensi energi terbarukan.

Honda juga mengumumkan rencana globalnya untuk meluncurkan hingga 30 mobil listrik pada tahun 2030, dengan target produksi mencapai 2 juta unit per tahun. Mereka juga bertujuan mencapai netralitas karbon pada tahun 2050.

× Image