Konsumen Mobil Listrik Mau Mudik Nyaman dan Aman, Pahami Info Ini
MOTORESTO.ID,JAKARTA--Mudik menggunakan mobil listrik menjadi budaya baru masyarakat di Jakarta. Namun, selain pemerintah sejumlah pabrikan otomotif juga telah menyiapkan sarana pengisian daya bagi konsumen mobil listrik.
Seperti Toyota yang menghadirkan 107 charging station berlokasi di dealer resmi Toyota, tiga di antaranya merupakan Ultra Fast Charger (UFC) dengan daya 120 kW di dealer resmi Nasmoco Bantul Yogyakarta dan Nasmoco Majapahit Semarang, serta UFC 150 kW di dealer Dunia Barusa Aceh.
"Dari tahun ke tahun PT Toyota-Astra Motor (TAM) selalu berusaha meningkatkan layanan kepada pelanggan," kata Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) dalam keterangan resminya.
Toyota juga menyediakan tiga UFC 120 kW di public area seperti di Mall ASHTA SCBD dan Mall Gandaria City Jakarta, dan Rest Area Tol Trans Jawa KM 695A Jombang, Jawa Timur yang dapat digunakan secara gratis oleh pengguna Toyota dan Lexus.
Bagi pelanggan yang belum sempat servis berkala sebelum berangkat mudik, 13 Toyota Posko Siaga memberikan layanan servis berkala dan perbaikan ringan kendaraan pelanggan.
Selain itu, Toyota juga berkolaborasi dengan PLN membangun SPKLU UFC 120 kW di rest area Salatiga KM 456A. Dengan terjaganya kapasitas baterai, jarak tempuh BEV dan PHEV Toyota dapat meningkat siginifikan khususnya dalam mobilitas antar kota untuk memberikan rasa tenang kepada pelanggan.
PLN dalam keterangan resminya telah menambah 175 unit SPKLU yang tersebar di berbagai titik jalur mudik Jawa dan Sumatera. Sehingga total ada 1.299 unit SPKLU yang siap melayani pengguna electric vehicle (EV) di seluruh Indonesia.
Tidak hanya berfokus pada kendaraan listrik roda empat, PLN juga telah menyiapkan 1.839 unit Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) dan 9.771 unit Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) bagi kendaraan listrik roda dua.