Home > Umum

Ingin Berburu Kendaraan Listrik Idaman, Pahami Ini Dahulu

Ada beberapa hal penting yang patut diperhatikan konsumen sebelum memutuskan membeli kendaraan listrik idaman.

MOTORESTO.ID, JAKARTA--Bertambahnya jumlah kendaraan listrik yang dipasarkan tentunya membuat masyarakat memiliki banyak pilihan untuk memilikinya. Namun, ada beberapa hal penting yang patut diperhatikan konsumen sebelum memutuskan membeli kendaraan listrik idaman.

"Masyarakat Indonesia memiliki pertimbangan yang semakin tinggi untuk menggunakan mobil listrik yang lebih ramah lingkungan, terutama yang memiliki keunggulan menyeluruh,” kata Harry Kamora, Vice President PT Chery Sales Indonesia dalam keterangan tertulisnya beberapa waktu lalu.

Beberapa fitur yang patut diperhatikan antara lain :

1.Performa baterai yang efisien


Kemampuan kendaraan listrik tidak terlepas dari kapasitas baterai yang akan mempengaruhi jarak tempuhnya. Semakin besar kapasitas baterai semakin jauh kemampuan jarak tempuhnya. Sebagai contoh,
OMODA E5 dilengkapi dengan kapasitas baterai 61 kWh, motor listrik berdaya 150 kW, dan konsumsi battery 15.3 kWh per 100 km,

Dengan kemampuan itu baterai dapat bertahan untuk pemakaian sepanjang 430 km dalam keadaan baterai penuh. Hal ini merupakan salah satu keunggulan OMODA E5 dan sudah memenuhi standar Worldwide Harmonized Light Vehicle Test Cycle/WLTC). OMODA E5 juga dapat melakukan mengisi daya dengan cepat dari 30% hingga 80% hanya dalam waktu kurang lebih 30 menit.

2.Fitur keselamatan  canggih


Jaminan standar keselamatan kelas dunia bagi sebuah kendaraan modern menjadi penting. Tidak sedikit pabrikan papan atas yang telah melengkapi produk mereka dengan jaminan tersebut. Salah satunya yang kerap digunakan adalah sertifikasi EURO NCAP (ENCAP) bintang lima seperti pada Chery OMODA E5 dan beberapa merek premium lainnya.

3. Gaya modern dan futuristik


Kendaraan masa kini bukan sebatas sarana transportasi modern. Namun, juga berkembang sebagai personal branding bagi pemiliknya. Hingga memunculkan rasa bangga, prestise dan kepuasan tersendiri dari pemiliknya.
Pabrikan otomotif menyadari itu dengan berlomba menampilkan berbagai model kendaraan modern yang bernuansa futuristik dan aerodinamis.

4. Jaminan layanan purna jual


Layanan purna jual yang prima patut diperhatikan bagi calon pemilik kendaraan listrik. Pabrikan otomotif besar umumnya menjamin fasilitas layanan bukan sebatas garansi semata. Berbagai layanan seperti penggantian suku cadang, servis rutin, pengisian tenaga listrik hingga konsultasi gratis telah mereka siapkan. Ini penting sebagai bentuk tanggung jawab mereka kepada konsumen.

5. Ragam pilihan tenaga penggerak kendaraan


Selain itu, masyarakat kini memiliki pilihan lengkap teknologi elektrifikasi.  Seperti Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), Battery Electric Vehicle (BEV), dan Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV). Tentunya sistem penggerak tersebut memiliki karakter tersendiri yang harus dipahami konsumen sebelum memilikinya.  Fasilitas fast charging kini juga bisa menjadi solusi bagi masyarakat yang sibuk sehingga tidak membutuhkan waktu lama untuk mengisi tenaga baterai kendaraan listriknya.

 

× Image