Home > Umum

Sadar Menjadi Pemimpin Pasar, Ini Strategi PT KTB Tahun 2023

Ancaman resesi global dapat diantisipasi dengan rencana kerja yang matang dan tepat sasaran.

MOTORESTO.ID,JAKARTA--Tahun 2022 lalu PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) berhasil mengukir capaian positif. Terbukti dengan capaian pangsa pasar sebesar 41,1%, sekaligus menjadi pemimpin pasar kendaraan niaga Indonesia.

Karena itu PT KTB akan fokus melayani konsumennya yang tersebar di seluruh Indonesia melalui apa yang disebut sebagai "Integrated Powerful Solution" atau "Solusi Kuat Terintegrasi." Konsumen akan dilayani secara maksimal. Mulai dari menghadirkan produk yang unggul, menawarkan solusi pembiayaan dengan perusahaan rekanan, layanan purna jual yang fleksibel dan dapat disesuaikan, sistem manajemen armada yang didukung oleh Runner Telematic 3.0. Seluruh penawaran ini hadir melalui aplikasi MyFUSO apps dengan tepat waktu dan konsumen dapat mengetahui dengan detail melalui aplikasi ini.

Duljatmono, Marketing Director PT KTB, dalam diskusi Senin (5/3) menilai pertumbuhan ekonomi yang mencapai kisaran 4,8 hingga 5,3 persen menjadi indikator positif, meski ada ancaman resesi global. Namun, hal itu  dapat diantisipasi dengan rencana yang matang.

Selain strategi tersebut konsumen yang 65 persen merupakan armada fleet, maka mereka membutuhkan kemudahan akses layanan purna jual, suku cadang asli dan layanan komunikasi berbasis digital. Penjualan produk komersial ditargetkan naik 3,9% menjadi 45%, light duty truck naik 3,2% menjadi 56,6% dan medium duty truck naik 5,5% menjadi 22,5%.

[caption id="attachment_3195" align="alignnone" width="800"] Tampak Fighter-X Super Long Trip dengan tangki bahan bakar ganda menambah daya tampung BBM hingga 400 liter. dok PT KTB[/caption]

Selain itu Mitsubishi Fuso merencanakan untuk memperkenalkan varian baru MDT (Medium Duty Truck), Fighter X FN 62 F HD R pada bulan April. Dengan menghadirkan dukungan penuh kepada konsumen, Mitsubishi Fuso menargetkan dapat meraih 45% market share di tahun 2023."Sebagai Mitra Bisnis Profesional, Mitsubishi Fuso berkomitmen untuk memberikan solusi terbaik bagi konsumen dalam berbagai situasi," kata Nobukazu Tanaka, Presiden Direktur PT. KTB

MyFUSO apps


MyFUSO apps adalah aplikasi digital terbaru dari Mitsubishi Fuso yang dirancang untuk memudahkan konsumen mendapatkan informasi terkait produk, layanan purna jual dan berbagai program lainnya. Aplikasi ini dirancang untuk dapat digunakan oleh berbagai konsumen, sehingga pengoperasiannya sangat mudah.

Runner 3.0


Penggunaan aplikasi Runner Versi terbaru 3.0 menghadirkan fungsi fitur yang lebih unggul dari segi tampilan dan pegoperasiannya sehingga konsumen dapat lebih mudah menggunakannya. Selain itu, Runner
3.0 juga dilengkapi dengan opsi layanan tambahan seperti Warehouse Management System, Service Management System, Data Integration, Fleet Business Support yang memudahkan sistem manajemen pekerjaan bagi konsumen

 

× Image