Home > Gaya Hidup

NMAA Ajak Modifikator Indonesia Tampil di IMX 2024

NMAA Ultimate Builder Ajak Builder Indonesia Tampil di IMX 2024, Daftar Sekarang!
Dok. IMX, NMAA
Dok. IMX, NMAA

MOTORESTO.ID, JAKARTA -- National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) dengan bangga mengumumkan transformasi besar pada ajang penghargaan modifikasi otomotif tahunan mereka. Sebelumnya dikenal sebagai NMAA Top 50 Curated Car, kini berubah nama menjadi NMAA Ultimate Builder.

Perubahan ini menandai komitmen NMAA dalam mengapresiasi karya modifikasi terbaik di Indonesia dengan memperluas kurasi dari 50 mobil terbaik menjadi lebih dari 100 mobil terpilih.

"Karya para builder Indonesia saat ini telah diakui dunia internasional, hanya saja area 50 mobil yang terbatas pada tahun sebelumnya perlu diperluas, sehingga lingkup apresiasinya menjadi lebih luas untuk para kreator anak Bangsa Indonesia. Sejalan dengan itu, kami di NMAA mendorong untuk membuka lebih dari 100 karya modifikasi yang bisa ditampilkan tahun ini di IMX 2024. Semoga semakin terbuka potensi, networking, dan industri kreatif bagi para builder di Indonesia melalui IMX! Kami menunggu karya terbaik tahun ini." kata Andre Mulyadi, Project Director IMX

IMX 2024: Road to The World akan berlangsung pada 4-6 Oktober 2024 di Hall 9 dan 10, Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD. Event ini akan menampilkan lebih dari seratus mobil modifikasi yang telah melalui proses kurasi ketat oleh kurator internasional kelas dunia.

NMAA Ultimate Builder memberikan peluang besar bagi para builder untuk menampilkan karya terbaik mereka di panggung dunia.

Pendaftaran untuk NMAA Ultimate Builder telah dibuka dan para builder di seluruh Indonesia diundang untuk mendaftarkan mobil modifikasi terbaik mereka melalui WhatsApp Hotline 081882885888. Acara ini didukung oleh co-sponsor seperti Pentaprima Paint, Omnitarra Sticker, dan Wetshine Care, serta dukungan dari Kementerian Perindustrian dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

× Image