Motor Honda Mogok, Jangan Khawatir Karena Honda Customer Care Siap Sat Set Membantu!
MOTORESTO.ID, JAKARTA - Kondisi tak terduga bahkan kondisi darurat tak terhindar ketika mengendarai sepeda motor. PT Wahana Makmur Sejati (WMS) selaku Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Jakarta - Tangerang merespon hal tersebut dengan meyediakan layanan Honda Customer Care.
Honda Customer Care merupakan layanan untuk membantu pengguna motor Honda yang mengalami kondisi darurat seperti mogok di jalan, rumah, kantor, hingga lokasi-lokasi yang berada di Jakarta - Tangerang.
Mekanik Siap Melayani
Siti Mulyanah selaku Head of Customer Care Department PT WMS memaparkan bahwa, mekanik Honda Customer Care siap mendatangi konsumen yang mengalami kendala dengan motornya.
Honda Customer Care juga akan memberikan laporan berupa panduan terkait sepeda motor yang mengalami kendala melalui telpon. Selain itu, telah terdapat 8 unit motor Honda Care yang tersebar di Gunung Sahari, Kelapa Gading. Jatinegara, Daan Mogot, Ciputat, Karang Mulya, Tanah Tinggi, dan Cimone.
8 Menit Sat Set!
Lalu bagaimana cara menikmati layanan Honda Customer Care? Siti Mulyanah atau yang biasa dipanggil dengan Mulia menjabarkan beberapa langkah sebagai berikut.
Pertama-tama, konsumen bisa menghubungi nomor telepon 1500 989. Lalu, tim Honda Customer Care akan mengoordinasikan mekanik ke lokasi konsumen atau panduan melalui telepon.
“Jika kondisi motor rusak berat, maka konsumen dibantu untuk membawa unit motornya ke bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) terdekat,” tambahnya.
Mulia mengungkapkan, PT WMS menerapkan batas waktu laporan diterima hingga mekanik sampai di lokasi konsumen. “Kami menyebutnya time arrival. Time arrival jarak 0–5 km adalah maksimal 30 menit. Untuk jarak 5–10 km, time arrival adalah 30–60 menit. Di atas 10 km, time arrival melebihi 60 menit,” ujarnya.
Untuk wilayah Jakarta-Tangerang, ia meneruskan, layanan Honda Customer Care tersedia pada hari Senin–Sabtu (pukul 06.00–22.00 WIB). Pada hari Minggu dan libur besar nasional, layanan tersebut tidak beroperasi.