Home > Umum

Kenali Keberadaan Lithium-ion Battery pada Kendaraan Hybrid

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menerbitkan kebijakan perpanjangan masa garansi Lithium-ion Battery menjadi 8 tahun atau 160.000 kilometer.

MOTORESTO.ID,JAKARTA--Keberadaan Lithium-ion Battery bagi kendaraan hybrid sangat vital.

Karena itu adanya jaminan perlindungan dari pabrikan akan menjadi daya tarik bagi konsumen untuk memiliki kendaraan dengan kategori ramah lingkungan tersebut.

Hadirnya produk ramah lingkungan seperti New XL7 Hybrid, All New Ertiga Hybrid dan Grand Vitara, mengharuskan pabrikan memberikan jaminan Lithium-ion Battery tersebut kepada konsumennya.

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS)  menerbitkan kebijakan perpanjangan masa garansi Lithium-ion Battery pada setiap kendaraan hybrid Suzuki menjadi 8 tahun atau 160.000 kilometer.

Perpanjangan masa garansi ini sudah diterapkan sejak Juni 2023.


Kebijakan ini berlaku bagi pelanggan baru maupun pelanggan yang sudah memiliki mobil hybrid Suzuki sebelum Juni 2023.

Lithium-ion Battery merupakan salah satu komponen utama guna menunjang teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang terdapat di New XL7 Hybrid, All New Ertiga Hybrid dan Grand Vitara.

Fungsi dari Lithium-ion Battery untuk menyimpan energi listrik untuk membantu proses kerja beragam komponen elektrikal di mobil.

Suzuki memperpanjang masa garansi Lithium-Ion Battery hingga 8 tahun sebagai komitmen akan kualitas teknologi ada dalam setiap produk.

“Salah satu komponen penting untuk kendaraan hybrid ini adalah battery. Maka untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan bagi pelanggan," kata Hariadi, Asst. to Service Dept. Head PT SIS.

Secara global, Suzuki telah menerapkan penggunaan Lithium-ion Battery di beragam produknya sejak 2014 di Jepang hingga benua Eropa.

Hingga saat ini Lithium-ion Battery memiliki ketahanan umur yang panjang.

Baterai jarang mengalami malfungsi meski sudah lebih dari 8 tahun berjalan, selama pelanggan melakukan perawatan sesuai anjuran.

× Image