Home > Bisnis

Ford Resmikan Dealer 3S Pertama di Pekanbaru, Siap Dukung Mobilitas dan Industri Riau!

Dealer resmi Ford hadir di jantung ekonomi Riau, siap memenuhi kebutuhan mobilitas sektor perkebunan, tambang, hingga industri dengan layanan berstandar global
Peresmian dealer 3S  (Sales, Service, Sparepart) perdana Ford di Pekanbaru, Riau (17/4). (Doc. RMA Indonesia).
Peresmian dealer 3S (Sales, Service, Sparepart) perdana Ford di Pekanbaru, Riau (17/4). (Doc. RMA Indonesia).

MOTORESTO.ID, JAKARTA – Ford Indonesia melalui RMA Indonesia resmi membuka dealer 3S (Sales, Service, Sparepart) pertamanya di Pekanbaru, Riau, pada 17 April 2025. Dealer yang berlokasi di Jl Soekarno Hatta No. 167A, Labuh Baru Timur ini hadir untuk memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat dan pelaku industri dengan layanan berstandar global.

Dealer 3S Ford Pekanbaru menawarkan pengalaman pelanggan yang lengkap, mulai dari pembelian unit yang didampingi tim sales profesional, layanan purna jual oleh teknisi bersertifikat dengan peralatan modern, hingga ketersediaan suku cadang asli yang terjamin.

“Sebagai salah satu bentuk komitmen Ford RMA Indonesia, kami juga menyediakan layanan Emergency Roadside Assistance (ERA) yang mencakup call center 24 jam, layanan derek, jumper aki, penggantian ban, hingga pengantaran bahan bakar. Konsumen bisa menghubungi Hotline ERA di 021-80675735 atau WhatsApp di 0811-8214-111.” ujar Elyus Dwi Erwanto, Head of Service Operation RMA Indonesia.

Lokasi Strategis, Potensi Besar

menyerahkan simbolis kunci kepada konsumen Ford Next-Gen Ford Raptor pertama pada peresmian dealer Ford 3S di Pekanbaru, Riau (17/4). (Doc. RMA Indonesia).
menyerahkan simbolis kunci kepada konsumen Ford Next-Gen Ford Raptor pertama pada peresmian dealer Ford 3S di Pekanbaru, Riau (17/4). (Doc. RMA Indonesia).

Provinsi Riau dinilai sebagai wilayah strategis dalam perekonomian nasional. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), pada triwulan ketiga 2024, Riau menyumbang 5,12% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) nasional, menjadikannya provinsi dengan kontribusi ekonomi terbesar keenam di Indonesia.

Pertumbuhan sektor perkebunan, minyak dan gas, serta industri pengolahan menciptakan kebutuhan tinggi akan kendaraan tangguh yang mampu menjelajah medan berat dan terpencil. Hal ini menjadikan Pekanbaru sebagai pasar potensial bagi model-model andalan Ford seperti Ranger dan Everest.

“Pekanbaru adalah titik strategis yang tak hanya kuat di sektor perkebunan dan energi, tapi juga berperan sebagai pusat pertumbuhan industri dan infrastruktur di Sumatera,” ujar Toto Suharto, Country Manager RMA Indonesia.

“Melalui dealer resmi ini, kami memperluas jangkauan layanan Ford sekaligus memperkuat posisi kami sebagai mitra mobilitas yang andal di Indonesia.”

× Image