IMOS Kembali Hadir, Tawarkan Inovasi dan Fasilitas Lengkap bagi Pecinta Otomotif
MOTORESTO.ID, JAKARTA -- Pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 akan kembali digelar pada 30 Oktober hingga 3 November di ICE BSD City. IMOS kali ini hadir lebih besar dengan area yang lebih luas, serta menyuguhkan berbagai inovasi dan produk terbaru dari merek sepeda motor ternama, aksesoris, hingga teknologi otomotif terkini.
Pameran ini diikuti lebih dari 60 peserta, termasuk merek-merek besar di segmen mesin bakar seperti Honda, Yamaha, Kawasaki, dan Harley-Davidson. Selain itu, tren kendaraan listrik (EV) semakin mendominasi dengan hadirnya merek seperti Alva, Electrum, dan ION Mobility. Sejumlah produsen pendukung seperti ban, apparel, helm, hingga pelumas juga turut memeriahkan acara.
Ketua Penyelenggara IMOS, Sigit Kumala, mengungkapkan bahwa tahun ini IMOS menghadirkan fasilitas yang lengkap demi kenyamanan pengunjung. IMOS 2024 menyediakan shuttle bus gratis dari Stasiun Rawa Buntu menuju ICE BSD City untuk kemudahan akses transportasi. Selain itu, area parkir luas juga telah disiapkan untuk pengunjung yang membawa kendaraan pribadi.
Tiket IMOS 2024 bisa didapatkan secara online melalui aplikasi Auto360 dengan harga Rp 25.000 untuk weekday dan Rp 40.000 untuk weekend. Untuk tiket on the spot, weekday seharga Rp 35.000 dan weekend Rp 50.000. Acara ini didukung oleh FIFGROUP sebagai Platinum Sponsor dan akan menampilkan berbagai program menarik untuk pecinta otomotif.