Home > Mobil

Perjuangan Team WRT BMW 31 di 24 Hours of Le Mans: Dari Posisi 15 ke Podium Kedua

Ini menjadikan podium kedua Sean Gelael di Le Mans 24 hours

MOTORESTO.ID LE MANS - Team WRT BMW 31 menunjukkan performa luar biasa dalam balapan legendaris 24 Hours of Le Mans di Prancis. Meskipun start dari posisi ke-15 di kelas LMGT3, Sean Gelael, Augusto Farfus, dan Darren Leung berhasil menaklukkan berbagai tantangan cuaca dan strategi untuk finis di posisi kedua.

Balapan yang dimulai dengan kondisi lintasan bergantian antara basah dan kering memberikan ujian berat bagi semua tim, namun WRT 31 mampu mengatasi semua itu. Mulai dari posisi rendah, mereka berhasil merangkak naik hingga masuk dalam perburuan podium utama. Sean Gelael, yang turun ke trek pada saat-saat krusial, menunjukkan kecepatan impresif yang mengantarkan mereka ke posisi terdepan.

BMW M4 GT3 WRT Team. WRT 
BMW M4 GT3 WRT Team. WRT

Dengan ketahanan dan kecekatan strategi pit stop yang baik, mereka berhasil menjaga konsistensi performa meskipun dihadapkan pada situasi balapan yang berubah-ubah. Meskipun hanya berhasil menempati posisi runner-up di belakang mobil Manthey EMA 91, pencapaian ini sangat membanggakan bagi seluruh tim.

Bagi Gelael, finis di posisi kedua ini menjadi pencapaian luar biasa, sementara bagi Farfus, podium ini memberikan kegembiraan tersendiri meskipun belum berhasil meraih kemenangan sejak debutnya di Le Mans pada tahun 2010. Sedangkan untuk rookie Leung, podium ini menjadi bukti kemampuannya setelah sebelumnya meraih kemenangan di Imola.

"Alhamdulillah, ini luar biasa. Terima kasih kepada semua yang telah mendukung kami. Finis kedua di Le Mans ini seperti hadiah yang luar biasa bagi kami semua," ujar Sean Gelael dalam ungkapannya setelah balapan.

× Image