Home > Mobil

Resmi Dirakit Lokal, Neta V-II Dilengkapi Sejumlah Fitur Canggih Ini

Mobil listrik Neta V-II Resmi di rakit secara lokal di Indonesia bersama dengan PT Handal Indonesia Motor
Tampak mobil NETA sedang menjalani perakitan Dok. Neta
Tampak mobil NETA sedang menjalani perakitan Dok. Neta

MOTORESTO.ID, JAKARTA -- Setelah resmi diluncurkan pada hari Rabu lalu (22/5, Neta V-II resmi melakukan produksi lokal secara Completely Knocked Down (CKD) di pabrik PT Handal Indonesia Motor di Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat.

Produksi lokal secara CKD ini di lakukan demi memenuhi syarat insentif dan harga yang dapat bersaing. Hal ini menjadi langkah penting Neta untuk memperkuat posisinya di pasar mobil listrik tanah air.

Acara peresmian produksi lokal ini tidak hanya dihadiri oleh jajaran manajemen PT NETA Auto Indonesia, namun juga turut hadir perwakilan dari NETA Auto Overseas yaitu Mr. Kong Fanlong, dan PT Handal Indonesia Motor yaitu Bpk Denny Siregar, yang memberikan dukungan penuh terhadap inisiatif produksi lokal ini.

"Kami berterima kasih kepada Pemerintah Indonesia, PT Handal Indonesia Motor, serta partner dan rekan-rekan yang telah mendukung upaya kami dalam berkomitmen menghadirkan mobil listrik dengan teknologi canggih, premium, dan berkualitas secara lokal." ungkap Kong FanLong selaku Co-founder & Co-President of Neta Auto.

Neta V-II sendiri sudah memenuhi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar 44% yang didukung oleh PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia untuk penyuplai baterai Lithium Ferro-Phosphate (LFP).

Salah satu fitur andalan di mobil ini yakni Advanced Driver Assistance Systems (ADAS). Memiliki 9 fitur keamanan, yaitu Forward Collision Warning (FCW), Automatic Emergency Braking (AEB), Front Vehicle Start Alert (FSA), Full-Speed Adaptive Cruise (ACC), Traffic Jam Assist (TJA), Intelligent Cruise Assist (ICA), Lane Departure Warning (LDW), Lane Keeping Assist (LKA), dan High Beam Assist (HBA).

Dan sejak diperkenalkan melalui acara Periklindo Electric Vehicle Show 2024 lalu, NETA V-II berhasil mencatat SPK hingga 200 unit. Dibandrol dengan harga Rp 299.000.000 OTR Jakarta. Kehadiran Neta V-II tentu turut meramaikan pasar mobil listrik di Indonesia. Kehadirannya tentu bersaing langsung dengan Wuling Binguo dan Wuling AirEV.

× Image