Mobil
Beranda » LEPAS L8 Debut di GJAW 2025, Usung Kabin Adaptif dengan 16 Seat Mode

LEPAS L8 Debut di GJAW 2025, Usung Kabin Adaptif dengan 16 Seat Mode

16 Seat Mode LEPAS L8 (Doc. LEPAS).
16 Seat Mode LEPAS L8 (Doc. LEPAS).

motoresto.id/, JAKARTA – LEPAS L8 resmi hadir di GJAW 2025 sebagai SUV elegan dengan kabin paling fleksibel di kelasnya. Mengusung konsep “adaptive living space”, mobil ini menawarkan pengalaman berkendara yang terasa seperti berada di ruang hidup pribadi.

Mulai dari rutinitas harian, perjalanan bisnis, hingga liburan akhir pekan, LEPAS L8 dirancang untuk mengikuti ritme penggunanya melalui fleksibilitas kabin yang dapat diatur sesuai kebutuhan dan suasana hati.

Dengan wheelbase 2.800 mm yang lapang, LEPAS L8 menghadirkan 16 Seat Mode yang dapat ditransformasikan seketika. Setiap konfigurasi diciptakan untuk menjawab tuntutan pengguna yang membutuhkan keserbagunaan tanpa mengorbankan kenyamanan dan estetika. “Kami merancang LEPAS L8 untuk mengikuti ritme hidup modern.

Setiap detail dibuat agar mobil ini dapat menyesuaikan kebutuhan penggunanya, dari mobilitas harian hingga momen personal yang membutuhkan ruang dan ketenangan,” ujar Arga Simanjuntak, Head of Marketing LEPAS Indonesia.

Kabin Adaptif

Salah satu fitur paling menarik adalah kemampuan kursi depan untuk direbahkan hingga 180°, menciptakan permukaan datar sempurna. Ketika dipadukan dengan opsi projection screen, kabin L8 dapat berubah menjadi private mobile cinema, ruang hiburan pribadi untuk menonton film, pertandingan, atau menikmati me-time di tempat parkir favorit.

VW Perkenalkan ID. Buzz BOZZ Edition, Tawarkan Kenyamanan dan Gaya Hidup Modern

Untuk relaksasi total, tersedia Recline Mode yang mengubah salah satu kursi depan menjadi tempat tidur tunggal. Sementara itu, Front Row Bed Mode memungkinkan kedua kursi depan membentuk tempat tidur ganda yang cocok untuk glamping dengan pengalaman premium.

Bagi pengguna aktif, Travel Mode memungkinkan kursi tengah direbahkan untuk memuat perlengkapan besar seperti papan selancar, alat camping, hingga tas golf.

Harga Pre-Booking Spesial

LEPAS L8 hadir di Hall 8C ICE BSD selama GJAW 2025 dan sudah bisa dipesan dengan harga pre-booking Rp589 juta. Seratus konsumen pertama akan mendapatkan Founder Edition, lengkap dengan Mystery Delivery Gift Package, Leopard Care, serta rear badge unik bernomor 001–100.

Dengan perpaduan desain elegan, kabin super fleksibel, dan pengalaman berkendara yang personal, LEPAS L8 menetapkan standar baru SUV modern yang mampu mengikuti cara hidup penggunanya.

Geely Umumkan Harga Resmi dan Produk EX2, Ada Program Spesial hingga Februari 2026