Mobil
Beranda » GJAW 2025 Makin Panas! Ford Hadirkan Test Drive Mustang dan Off-Road Track untuk Pertama Kalinya

GJAW 2025 Makin Panas! Ford Hadirkan Test Drive Mustang dan Off-Road Track untuk Pertama Kalinya

 Tampilan Gagah dari Everest Titanium 25th Anniversary Edition (Doc. Motoresto).
Tampilan Gagah dari Everest Titanium 25th Anniversary Edition (Doc. Motoresto).

motoresto.id/, JAKARTA – Ford RMA Indonesia memperingati 25 tahun perjalananya di Indonesia melalui tema "Explore The Journey" di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025. Perayaan ini menjadi bukti komitmen Ford terhadap pasar Indonesia, mulai dari perluasan dealer hingga peningkatan purna jual.

Dalam konferensi pers, Roelof Lamberts selaku Regional Director RMA Indonesia, menekankan pentingnya kepercayaan dan loyalitas pelanggan dalam perjalanan panjang Ford. "Tanpa pelanggan, perjalanan ini tidak mungkin terjadi. Kepercayaan dan konsistensi adalah nilai yang membawa kami hingga hari ini,” ujarnya.

Saat ini, Ford telah memperluas jaringan menjadi 33 dealer resmi 3S & 2S (Sales, Service Spareparts, dan Service & Spareparts) di seluruh Indonesia. Program Ford 360 Care pun menjadi pilar penting bagi pemilik kendaraan, memberikan perlindungan servis hingga 3 tahun atau 60.000 km.

Test Drive For Mustang & Off-Road

GJAW 2025 menjadi momentum bagi Ford untuk menghadirkan pengalaman test drive paling ekstrem di pameran otomotif. Pengunjung dapat menjajal lintasan off-road khusus untuk Ranger dan Everest.

“Untuk pertama kalinya di pameran, kami menghadirkan test-drive jalur off-road, sesuatu yang pelanggan belum pernah alami sebelumnya" ujar Lamberts. Selama sesi off-road, akan ada instruktur yang mendampingi pengunjung.

VW Perkenalkan ID. Buzz BOZZ Edition, Tawarkan Kenyamanan dan Gaya Hidup Modern

Selain kendaraan off-road, Ford juga menyediakan sesi test drive Ford Mustang, memberi kesempatan kepada pengunjung untuk merasakan performa sports car legendaris tersebut.

Next-Gen Ford Everest Titanium 25th Anniversary Edition

(Kiri ke kanan) Roelof Lamberts, Regional Director Ford RMA Indonesia; Erik Pascanugraha, Sales Director Ford RMA Indonesia (Doc. Ford RMA Indonesia).
(Kiri ke kanan) Roelof Lamberts, Regional Director Ford RMA Indonesia; Erik Pascanugraha, Sales Director Ford RMA Indonesia (Doc. Ford RMA Indonesia).

Sebagai puncak perayaan, Ford memperkenalkan Everest Titanium 25th Anniversary Edition, edisi khusus yang hanya tersedia 25 unit dan khusus dijual selama GJAW 2025, dan dibanderol dengan harga Rp1.099.000.000 OTR Jakarta. Model ini menjadi simbol evolusi Ford dalam menggabungkan performa, ketangguhan, dan kemewahan modern.

Dengan kombinasi ekspansi jaringan, pengalaman pelanggan yang ditingkatkan, dan peluncuran produk eksklusif, Ford memastikan bahwa 25 tahun hanyalah awal dari perjalanan mereka di Indonesia.