Home > Mobil

Chery Bakal Perkenalkan Varian AWD Dari Tiggo 8 CSH, Kapan?

Chery akan segera meluncurkan varian AWD dari Tiggo 8 CSH di Indonesia
Dok. Motoresto.id
Dok. Motoresto.id

MOTORESTO.ID, JAKARTA -- Chery Tiggo 8 CSH, model terbaru dari produsen mobil asal Tiongkok, akan segera hadir dengan varian AWD (All-Wheel Drive) setelah sebelumnya mengusung varian FWD (Front-Wheel Drive). Meskipun harga resmi belum diumumkan, mobil ini diharapkan menjadi pilihan menarik bagi konsumen Indonesia yang ingin beralih ke mobil dengan teknologi elektrifikasi tanpa harus sepenuhnya mengadopsi mobil listrik (EV).

Sebelumnya, Chery telah memperkenalkan dua varian Tiggo 8 CSH, yakni FWD dan AWD. Namun, dalam peluncuran awal yang digelar di Senayan, Jakarta, varian FWD yang diperkenalkan lebih dulu. Hal ini dilakukan untuk membangun daya tarik pasar yang lebih luas, sebelum akhirnya varian AWD diluncurkan.

"Yang tampil di Senayan beberapa waktu lalu adalah versi pra-produksi. Sementara, yang kami rencanakan untuk diluncurkan nanti sudah versi produksi final. Akan ada dua varian, tetapi untuk saat ini kami akan meluncurkan versi FWD terlebih dahulu," ujar Budi Darmawan, Sales Director Chery Sales Indonesia.

Dok. Motoresto.id
Dok. Motoresto.id

Chery ingin memberikan cerita menarik di balik peluncuran varian FWD, yang dapat menciptakan antusiasme lebih besar di pasar Indonesia sebelum varian AWD diperkenalkan. Ia menambahkan bahwa biasanya konsumen Indonesia lebih cenderung memilih varian yang lebih tinggi, sehingga varian FWD lebih dulu diperkenalkan agar dapat menciptakan momentum yang baik.

Meskipun demikian, varian AWD tetap dalam tahap persiapan, dan Chery masih menunggu respons pasar terkait peluncuran model FWD sebelum meluncurkan versi AWD.

Chery juga menargetkan teknologi super hybrid pada Tiggo 8 CSH dapat menjadi tulang punggung penjualan mereka di Indonesia. Chery optimis teknologi ini akan mendominasi, dengan target kontribusi sekitar 10% dari total penjualan Chery di Indonesia pada akhir 2025.

Teknologi super hybrid yang diusung oleh Tiggo 8 CSH diklaim berada satu tingkat lebih tinggi dibandingkan hybrid biasa, menawarkan performa setara mobil listrik dan efisiensi yang lebih baik, tetapi dengan fleksibilitas lebih.

"Kami optimis teknologi super hybrid ini akan jadi andalan penjualan Chery di Indonesia. Ini adalah teknologi yang lebih efisien dan memiliki performa mirip dengan mobil listrik, namun lebih fleksibel," tambah Budi.

× Image