Home > Motor

Scomadi Indonesia Tampil Perdana di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024, Tawarkan Beragam Promo Menarik

Scomadi Indonesia debut di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024
Dok. Scomadi
Dok. Scomadi

MOTORESTO.ID, TANGERANG -- Scomadi Indonesia tampil perdana di ajang GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang berlangsung dari 22 November hingga 1 Desember 2024. Pameran ini diadakan di Hall 9, Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan. Sebagai bagian dari komitmennya untuk mendekatkan produk kepada pelanggan, Scomadi membawa 12 model skuter andalannya dengan berbagai promo menarik, termasuk test ride gratis dan servis oli satu tahun tanpa biaya untuk setiap pembelian Scomadi baru di GJAW 2024.

“Kami sangat senang dapat berpartisipasi di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024, pameran otomotif terbesar di kuartal terakhir tahun ini. Setelah kami berpartisipasi aktif pada pameran-pameran otomotif sebelumnya, kini kami melihat peluang lain untuk mendekatkan produk Scomadi kepada masyarakat dan peminat," ujar Aditya Ardianto, General Manager Sales Scomadi Indonesia.

Ia juga menambahkan, Pelanggan bisa mencoba langsung model Technica 200i Adventure dan Turismo Piccolo 150i di area test ride.

Tidak hanya test ride, Scomadi Indonesia juga menawarkan paket spesial selama pameran. Setiap pembelian skuter Scomadi di GJAW 2024 akan mendapatkan servis oli gratis selama satu tahun. Pengunjung yang berkunjung ke booth bergaya London Scomadi akan disuguhkan berbagai model skuter dengan pilihan warna terbaru dan aksesoris khusus yang menarik.

Scomadi mengakhiri tahun 2024 dengan catatan keterlibatan aktif di berbagai pameran otomotif bergengsi. Sebelumnya, Scomadi telah hadir di Indonesia International Motor Show (IIMS) pada Februari, GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Juli, serta Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024.

GJAW 2024 dibuka untuk umum setiap Senin hingga Jumat pukul 11.00 - 21.00, serta Sabtu dan Minggu pukul 10.00 - 21.00. Dengan menampilkan deretan skuter klasik modern bergaya Eropa, Scomadi berharap dapat menarik perhatian para pecinta otomotif di Indonesia dan meningkatkan popularitasnya di pasar lokal.

× Image