Warung Steak Kaki Lima Ini Hampir Bangkrut Usai di Review Codeblu
Codeblu, seorang food vlogger yang dikenal dengan review makanan yang jujur, kembali menjadi pusat perhatian publik setelah berhasil mengalahkan chef terkenal Arnold Poernomo dalam ajang tinju Holywings Sport Show (HSS) Series 5 Jakarta.
Dikenal dengan nama asli Willian Anderson, Codeblu memiliki kanal YouTube yang telah mengunggah 35 video dengan lebih dari 37 ribu subscriber. Di platform TikTok, akun @Codebluuuu miliknya memiliki 1,3 juta followers dengan 36,7 juta likes. Sedangkan akun Instagram-nya, @codebluuuu, telah menarik perhatian 264 ribu followers.
Codeblu tidak hanya dikenal sebagai seorang food vlogger, tetapi juga sebagai seorang chef. Profesi ini diketahui dari akun TikTok @katevictorialim yang menampilkan video Codeblu mengenakan seragam chef.
Namun, popularitasnya tidak lepas dari kontroversi. Beberapa ulasannya terhadap tempat makan, seperti warung steak kaki lima 'Meat a Meat', telah menimbulkan dampak besar. Dalam ulasannya, Codeblu tidak hanya mengkritik rasa dan kualitas daging, tetapi juga menyoroti risiko kesehatan yang disebabkan oleh penggunaan daging tertentu.
Imbas dari ulasan Codeblu, penjualan Meat a Meat menurun drastis hingga 50%-60%. Meskipun Codeblu memberikan opsi kepada pemiliknya untuk tidak mengunggah ulasannya, namun pemiliknya tetap bersikeras.
Dalam klarifikasinya, Codeblu menyampaikan bahwa ia akan melakukan penyesuaian dalam gaya ulasannya, tetapi tanpa menghilangkan ciri khasnya yang jujur. Ia juga menyatakan bahwa mungkin akan memilih untuk tidak mengunggah ulasan makanan yang tidak enak, atau memberikan fokus pada aspek lain seperti pelayanan atau branding tempat makan.
Kontroversi yang melibatkan Codeblu ini telah membawa dampak signifikan pada pandangan masyarakat tentang gaya kritik dalam dunia kuliner. Meskipun masih banyak yang meragukan kejujuran dan ketepatan kritiknya, namun Codeblu tetap teguh pada pendiriannya untuk memberikan ulasan yang jujur tanpa dipengaruhi oleh faktor eksternal.
"Ada UMKM yang mau direview walaupun jelek. Percaya nggak, ini viral juga belakangan ini, steak tenda waktu gue review organik itu daging meltique nggak oke. Lalu ada melalui temen gue, dia (pemilik steak warung tenda) mau masuk nih. Karena gue tidak pernah terima endorsement, gue bilang review jujur ya." ungkapnya