
motoresto.id/,KALIANDA–Jambore Nasional (Jamnas) ke-5 Terios Club Indonesia (TCI) di Pantai Kedu Warna Lampung Selatan diikuti lebih dari 100 daihatsu Terios dari berbagai wilayah di Indonesia.
Mayoritas peserta dari Sumatera menempuh rute darat, sementara member dari Jawa memilih kombinasi perjalanan udara dan darat sebelum bergabung dengan rombongan. Peserta dari Jawa Timur, Bali, hingga Kalimantan juga hadir dengan perjalanan darat jarak jauh.
Puncak kemeriahan terjadi pada Minggu pagi, ketika 43 unit Terios melakukan konvoi resmi dari Kantor Bupati Lampung Selatan, melintasi rute Kalianda, dan berakhir di Pantai Kedu Warna sebagai lokasi utama acara. Puluhan unit lainnya langsung menuju venue sehingga total kendaraan yang hadir melebihi seratus unit.
"Antusiasme ini merupakan salah satu yang terbesar dalam sejarah penyelenggaraan Jamnas TCI," kata Ketua Umum TCI, Taufik Firmansyah.
Dalam kegiatan yang berlangsung selama dua hari tersebut, Selain berkumpul, TCI juga menghadirkan kegiatan sosial berupa pemberian santunan kepada anak yatim dari wilayah sekitar.
Komunitas kemudian melanjutkan aksi peduli lingkungan dengan penanaman pohon Ketapang di area pesisir Pantai Kedu Warna sebagai kontribusi nyata dalam membantu mengurangi risiko abrasi dan menjaga kelestarian lingkungan pantai.
Daihatsu melalui Daihatsu Lampung memberikan dukunganpenuh berupa layanan Daihatsu Mobile Service (DMS) di lokasi acara. Layanan ini menyediakan fasilitas pengecekan kendaraan, pemberian voucher servis, hingga bantuan teknis bagi kendaraan peserta yang mengalami kendala.
